Lebak, Abynet Print & IT Solution, merek yang bergerak dalam bidang Digital Printing, Percetakan Umum, Konveksi, dan Sablon, mengadakan acara berbuka puasa dan santunan bersama anak yatim dan dhuafa pada Jumat, 5 April 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh pemilik AbyNet beserta keluarga, staf, dan pegawai, serta puluhan anak yatim yang tersebar di Cijalur, SKB, Ciuyah, dan Rangkasbitung. Acara tersebut berlangsung dengan penuh kehangatan dan keakraban.
“Pada kesempatan ini, kami berbagi kebahagiaan bersama 60 anak yatim dan dhuafa, dengan harapan ini menjadi sarana kebaikan bagi kita semua, mendatangkan berkah atas rezeki, kesehatan, kemudahan, dan kelancaran dalam segala urusan yang diberikan oleh Allah SWT,” ungkap Pipih kepada media.
Acara ini juga dimaksudkan untuk mempererat silaturahmi antara keluarga besar AbyNet, staf, dan pegawai, serta untuk menumbuhkan rasa kepedulian antar sesama, terutama di bulan Ramadan ini.
Acara yang diadakan di rumah pemilik AbyNet itu berlangsung meriah, dengan ekspresi kegembiraan yang jelas terpancar dari wajah anak-anak yang ikut serta dalam kegiatan tersebut.
Menyantuni anak yatim dianggap dapat membuka pintu rezeki bagi seseorang, sebagaimana yang disampaikan dalam sebuah hadis riwayat Abu Hurairah, di mana Rasulullah SAW bersabda, “Orang yang memberi makan anak yatim, maka baginya seperti dia memberi makan aku, dan orang yang memberi minum kepada mereka, maka baginya seperti dia memberi minum aku.” (topan)
120